Postingan

Webtoon Logo Services

Gambar
Hello, it's been a long time since I've posted here! I'm back to tell you about My Gig Service: Webtoon Logo. I only started last year and was thankful for the clients who put their trust in me. I'll present some of the logos I've created, all of which have been adapted from the client's property:). If you are interested in working with me, please visit Ariestanabirah on Fiverr: https://www.fiverr.com/ariestanabirah https://www.fiverr.com/ariestanabirah  Or my gig service: https://www.fiverr.com/s/qw3VNX   Thank you very much! #manhwa #manhua #logo #webtoonlogo #fiverr #typesetter #letterer #comic #manga #webtoon #manhwa #manhua #logo #fiverr #lettering

Cerita Sri Asih Ganis Bumilangit

Gambar
 Hai-hai!  Saya mau bagiin salah satu proyek yang saya tulis naskah + editorin yaitu SRI ASIH GANIS di #ceritaganis.   #Ceritaganis adalah salah satu lini konten yang mengangkat cerita SRI ASIH Rengganis ketika berusia 15-16 tahun dan kehilangan kucing kesayangannya. Kala mencari kucingnya, dia malah berhadapan dengan sindikat penjahat kejam yaitu MATA SERIBU. Bersama tim Bumilangit, #ceritaganis mencoba pendekatan utas Twitter: https://lnkd.in/gd3aZvXm di season 1. Di season 2, pendekatan yang dipakai adalah video reels di Instagram dan Youtube: https://lnkd.in/gtQbYR7D Silakan dibaca dan ditonton dengan GRATIS! #bumilangit #sriasih #rengganis

Sejarah Hidup Singkat KH. Abdul Malik Tadjuddin (1918-2000) Ulama Pejuang dan Sang Pendidik yang Bersahaja

Gambar
KH. Abdul Malik Tadjuddin adalah seorang ulama Pejuang dan Pendidik di Palembang yang lahir pada hari Sabtu tanggal 7 September 1918 / l Dzulhijah 1337 H di Palembang, wafat pada jam 14.45 WIB hari Kamis tanggal 10 Juma‟dil Awal 1421 H / 10 Agustus 2000 pada usia 82 tahun menurut kalender Masehi atau 84 tahun menurut kalender Hijriyah, merupakan anak ke dua dari 6 (enam) bersaudara pasangan Tadjuddin bin Anang dengan Maimunah binti Kiyai Haji Royis. Beliau dimakamkan pada hari Jum‟at / 11 Agustus 2000 ba‟da sholat Jum‟at di pemakaman keluarga ungkonan H.Nang Lenggok 3-4 Ulu Palembang. Di kalangan masyarakat di daerah Kelurahan 1 Ulu Kecamatan Seberang Ulu I Kota Palembang, KH. Abdul Malik Tadjuddin merupakan cucu seorang Kiyai di 1 Ulu bernama Kiyai Haji Royis (beliau salah satu Imam Sholat di Masjid Kiyai Merogan masa itu), tidak heran bila bakat untuk menjadi penda'wah atau ulama adalah warisan darah sang datuknya, sehingga saat beliau masih berumur 12 tahun sudah pandai berdakwa

Podcast Bacot Aries

Gambar
  Karya apa saja yang sudah kamu hasilkan selama social distancing dan karantina diri di rumah? Sebuah siniar/podcast berjudul: BACOT ARIES BACOT . Konten dari siniar BAB ini mayoritas prosa/puisi dengan tema beragam, seperti: sosial, cinta, lewah pikir,* insecurity*, dsb Latar belakang saya adalah penulis novel, tapi sekarang lebih suka menulis nonfiksi dan prosa/puisi serta bermusik. Saya bekerja sebagai editor siniar selama 1,5 tahun++ di Upwork btw. Nah, sebenarnya saya bikin siniar karena bikin Youtube channel gagal, kirim naskah prosa/puisi pun gagal :). Karena itu, saya banting setir berkarya ke siniar, mempraktekkan semua kemampuan selama menjadi editor siniar. Sekalian bikin *something bigger *untuk hadiah ke diri saya sendiri yang tahun ini berusia 30 :). Tadi baru mengunggah episode perdana… saya berharap bisa konsisten dan bermanfaat bagi khalayak pendengar. Maaf karena promosi :). Pranala: Bacot Aries Bacot Listen to Bacot Aries Bacot on Spotify. Bacot Aries

Rekomendasi Buku Biografi Indonesia

Gambar
  Apa buku biografi yang membuatmu tertarik membacanya? Beberapa buku biografi yang saya beli dan baca sampai habis adalah: PIYU (PADI) Sumber gambar: https://www.bukalapak.com/p/hobi-koleksi/buku/hobi-keterampilan/xvnbmd-jual-buku-biografi-piyu-from-the-inside-out-life-passion-dreams NOAH: KISAH LAINNYA (+CD) Sumber gambar: Kata Bijak Ariel Noah Kisah Lainnya meme,meme aesthetic,kata bijak,kata motivasi,kata semangat,amalan,istighfar,doa,sholawat,kaligrafi. https://alittlebitunwell.blogspot.com/2018/04/kata-bijak-ariel-noah-kisah-lainnya.html Faktor yang membuat saya tertarik adalah karena minat saya terhadap musik. Image Noah dan Padi di mata saya cukup baik; lagu-lagu mereka oke dan masuk playlist favorit saya. Karena itu, saya ingin membaca kisah-kisah di balik layar mereka. Bukunya enak dibaca, apalagi di Kisah Lainnya ada bonus CD yang mayoritas isinya musik instrumental dari lagu-lagu Peterpan/Noah. Seingat saya ini dibuat ketika Ariel dipenjara. Sumber asli: https://qr.ae/

Cara Menjadi Editor Buku

Gambar
  Jurusan apa yang harus diambil jika ingin menjadi seorang editor? Mari kita cek data di Google menggunakan kata kunci lowongan editor (buku/komik): Terdapat beragam kebutuhan sesuai dengan posisi yang dicari. Jika dicari adalah editor bahasa Arab/Jepang/Korea atau ilmu khusus untuk buku pelajaran Matematika, Biologi, Fisika, dsb tentu saja yang dicari adalah editor dengan klasifikasi pendidikan/kemampuan terkait. Namun, ada juga yang bisa dilamar oleh siapa saja asalkan sudah strata 1. Ada juga yang diterima karena skill bukan pendidikan. Kamu bisa saja bukan jurusan sastra Jepang, tetapi karena les bahasa Jepang dan lolos ujian kemampuan bahasa Jepang, posisi editor bahasa Jepang pun kamu dapatkan. Kesimpulannya, lamar saja jika ada lowongan yang tersedia. Tentu, cermati kemampuan seperti apa yang dibutuhkan. Semoga berhasil!   Sumber: https://qr.ae/pGjyXg 

Pengalaman Kerja Sebagai Letterer/Typesetting Komik

Gambar
  Bagaimana pengalamanmu bekerja sebagai pengisi teks komik (letterer/typesetter)? Pada awalnya, saya bekerja sebagai editor komik digital (format Webtoon bukan cetak) di sebuah agensi komik. Kami dibekali ilmu tentang lettering/typesetting yaitu memberi balon, teks, dan efek suara di komik. Kami juga dilatih menggunakan Adobe Photoshop untuk mengecek lettering /komik. Kemudian, job desk saya bertambah, bukan hanya sebagai editor melainkan letterer dari komik-komik orisinal agensi yang masih start up . Jadinya, ya… mau tak mau kudu belajar menjadi letterer dadakan. Ternyata, sulit juga, biasanya hanya mengecek, sekarang harus membuat. Beberapa webtoon yang saya lettering + editorin: OCEAN MEMORIES Suatu malam, pusaka pelindung duyung dicuri. Nerissa, putri mahkota yang mengetahui hal ini pun mengejar para pencuri. Tanpa ia duga, pengejaran cincin tersebut mempertemukan Nerissa dengan manusia yang dulu menjadi sahabatnya. Sayangnya, sahabatnya sekarang sangat membenci duyun

Apa saran hadiah yang unik untuk memberi orang yang baru melahirkan?

Gambar
  Apa saran hadiah yang unik untuk memberi orang yang baru melahirkan? Berikut kado-kado yang pernah saya beri ke teman-teman saya baru melahirkan: Biasanya saya memberi popok (kain ataupun biasa), korset melahirkan, dan pembalut nifas . Karena pemakaian popok/pembalut terutama setelah melahirkan bakal cukup banyak dan boros. Sehingga, jika memberi kado tersebut, bakal terpakai dan praktis. Beberapa orang mungkin memberi pakaian atau alat mandi/makan. Namun, logikanya, orang tua baru dan keluarganya pasti 'heboh' membeli perlengkapan bayi. Kebanyakkan kado seperti itu cenderung mubazir. Selain itu, kadang kita fokus ke bayinya dan 'melupakan' ibunya. Karena itu, selain memberi kado anaknya, saya sisipkan kado untuk si Ibu. Selain pembalut/korset nifas, saya biasanya memberi sepaket skincare lantaran teman-teman saya biasanya insecure dengan tubuh/muka mereka yang kurang terawat semenjak punya anak; bahkan sekadar dandan pun susah. Pernah juga saya menghad

Rekomendasi Podcast/Siniar Lokal (Indonesia)

Gambar
  Apa saja rekomendasi podcast lokal Indonesia? Yuk, lihat daftar berikut: Siniar yang saya rekomendasikan dan ada di Spotify adalah siniar HIDUPLAH INDONESIA MAYA oleh Pandji Pragiwaksono. Pembahasan bang Pandji beragam mulai dari politik hingga isu sosial; tentunya dengan sudut pandang bang Pandji. Episode baru rilis per dua hari, jadi lumayan banyak episode dan bahasannya. Apalagi kalau rajin cek sosial media Twitter, bisa dapat bahan terus :). Nah, sebagai penikmat karya bang Pandji, siniar ini melengkapi Youtube, Stand Up, dan buku bang Pandji. Tentu cukup berbeda dibandingkan ketika kita mendengar bang Pandji melakukan stand up, karena siniar lebih condong ke arah bang Pandji mengemukakan pandangannya terhadap sebuah isu. Kadang diselipi lelucon, sih. Sebenarnya selain Spotify, saya juga mendengar podcast di Noice—khusus podcast lokal—. Kalau di Noice, favorit saya adalah: Duo Musuh Masyarakat alias Coki dan Muslim. Mereka membahas hal-hal yang relevan dengan kehid